Keadaan Israel, tak ubahnya bagai Singapura

Singapura, itulah salah satu negara kecil dan kepulauan di daerah Asia Tenggara yang dahulu menjadi bagian dari perebutan antara kedua negara tetangganya yakni Malaysia dan Indonesia. Dan sekarang dipimpin oleh pemerintahan yang mayoritas diduduki oleh orang keturunan China.

Mereka bukan pribumi asli karena yang menjadi pribumi disana adalah suku Melayu dan Bugis. Bukan juga penjajah seperti halnya yang terjadi di Australia dan Amerika. Mereka pun juga tak pernah punya sejarah dimana mereka pernah menjadi penjajah di Singapura seperti halnya orang Latin di Amerika Latin.

Dalam kata lain, keturunan China di Singapura semuanya adalah imigran. Walaupun mereka hanyalah kelompok imigran tetapi saat ini menjadi mayoritas di Singapura dengan jumlah hingga 74.1% dari seluruh penduduk: http://en.wikipedia.org/wiki/Chinese_Singaporean

Lebih dari jumlah persenan orang Jawa yang menjadi mayoritas Indonesia yang hanya 41.7% saja: http://id.wikipedia.org/wiki/Suku_bangsa_di_Indonesia

Namun kenyataannya, mereka tidak menindas pribumi di Singapura dan malah memajukan perekonomian disana sampai akhirnya jadi salah satu dari Macan Asia (negara maju di Asia) beserta pribumi yang ada didalamnya.

Israel pun demikian yang mayoritas dan dipimpin oleh kaum Yahudi yang hanya jadi imigran saja (Walaupun ada cerita bahwa bangsa Yahudi pernah tinggal ribuan tahun sebelumnya hingga akhirnya diusir) Saat ini mereka pun juga memajukan tanah Kanaan menjadi lebih maju. Contohnya saja yang sudah diberitakan:

Diluar permasalahan antar konflik di Tanah Kanaan, kenyataannya pribumi didalamnya yakni warga Arab dan Muslim juga ada yang tinggal bahkan ikut dimajukan didalam negara Israel:
Bahkan mereka juga merupakan orang-orang yang nasionalis terhadap negara Israel karena juga ada yang ikut di bidang politik dan militer negara tersebut: http://en.wikipedia.org/wiki/Arab_citizens_of_Israel#Politics

Jadi jika ingat keadaan Israel, maka ingat pula keadaan Singapura.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar